Toyota Ingin Sienta Lebih Jantan Sienta Ezzy diperkenalkan di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017. Tangerang, Otomania.com – Toyota Sienta dinilai feminim oleh konsumennya sendiri. Toyota Astra Motor (TAM) tidak mau gara-gara itu pasarnya mengecil, makanya berbagai usaha bikin MPV pintu geser ini lebih jantan kini bermunculan. Salah satunya di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017. TAM menjual edisi terbatas Sienta dengan kit bodi Modellista dan memamerkan konsep Sienta Ezzy. Penampilan keduanya menjauhkan Sienta dari kesan mobil ibu-ibu untuk mengantar anak sekolah. Membuat Sienta menjadi lebih maskulin dinilai penting oleh Executive General Manager TAM Fransiscus Soerjopranoto. Salah satu penilaiannya dari komentar komunitas pemilik mobil Toyota yang menjadi basis survey tentang pengembangan produk. “Kami cek, mereka merasa Sienta yang sekarang sangat feminim. Kemudian kami tanya apa yang diapresiasi? Sliding door, itu pasti. Cuma, begitu tentang eksterior, katanya lampu depannya ada tarikan ke belakang, trus lampu belakang juga sama, jadi kesannya chubby,” ucap Soerjopranoto Sabtu (19/8/2017) Sepanjang 11 hari penyelenggaraan GIIAS, kuota 30 unit buat Sienta Modellista habis terjual. Sedangkan Sienta Ezzy yang memang tidak dijual mendapatkan repons positif dari masyarakat. Penulis: Febri Ardani Saragih Editor: Azwar Ferdian
TOYOTA SIENTA EZZY LEBIH JANTAN BODY SPORTY - YouTube | |
7 Likes | 7 Dislikes |
856 views views | 11,134 followers |
People & Blogs | Upload TimePublished on 16 Sep 2017 |
Không có nhận xét nào:
Đăng nhận xét